Pimpin Sertijab 12 Perwira, Ini Harapan Kapolresta Magelang Kombes Pol Mustofa, S.I.K., M.H

    Pimpin Sertijab 12 Perwira, Ini Harapan Kapolresta Magelang Kombes Pol Mustofa, S.I.K., M.H
    Foto Dokumen: Kapolresta Magelang Kombes Pol Mustofa, S.I.K., M.H. memimpin Upacara Serah Terima Jabatan Personil Perwira Polresta Magelang.

    MAGELANG - Kapolresta Magelang Polda Jawa Tengah Kombes Pol Mustofa, S.I.K., M.H. memimpin Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan Pengambilan Sumpah Jabatan 5 (lima) Perwira di lingkungan Polresta Magelang. Di antara Perwira yang menduduki jabatan baru ada 2 wajah baru di lingkungan Polresta Magelang.

    Upacara Sertijab berlangsung di halaman depan Mapolresta Magelang pada Rabu (05/06/2024) pagi. Dihadiri oleh Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Kota Magelang beserta Pengurus, Wakapolresta Magelang, para Kabag, para Kasat, para Kapolsek Jajaran, para Perwira Staf dan Bintara serta PNS Polresta Magelang.

    Ada pun para Perwira yang melaksanakan Sertijab dan Pengambilan Sumpah Jabatan yaitu Kompol Sri Haryono, S.H., M.H. jabatan lama Kasat Intelkam Polresta Magelang, jabatan baru Kanit 1 Subdit 1 Ditintelkam Polda Jateng. Kompol R. Sudarto, S.H. jabatan lama Kanit 1 Subdit 5 Ditintelkam Polda Jateng, jabatan baru Kasat Intelkam Polresta Magelang. AKP Edi Sukamto Nyoto, S.H., M.Si., M.H. jabatan lama Kasat Resnarkoba Polresta Magelang, jabatan baru sebagai Kapolsek Kaliwungu Polres Kendal.

    Kemudian AKP Tri Widaryanto, S.H., M.H. jabatan lama Kasubagdalops Polres Salatiga, jabatan baru Kasat Resnarkoba Polresta Magelang. Kompol Soedjarwanto, S.I.Kom., M.M. jabatan lama Kasat Samapta Polresta Magelang, jabatan baru Kasiturjawali Subditgasum Ditsamapta Polda Jateng. AKP Suyanto, S.H., M.M. jabatan lama Kapolsek Srumbung Polresta Magelang, jabatan baru Ps. Kasat Samapta Polresta Magelang.

    AKP Suswanto jabatan lama Kanit IV Sat Intelkam Polresta Magelang jabaran baru sebagai Kapolsek Srumbung Polresta Magelang. Kompol Sutarman jabatan lama Kapolsek Secang, jabatan baru sebagai Pamen Polresta Magelang, dalam rangka menghadapi pensiun. AKP Kamidi, S.H., M.H. jabatan lama Kapolsek Kajoran, jabatan baru sebagai Kapolsek Secang.

    Sedangkan Iptu Kabul Rohmat jabatan lama Kanitbinkamsa Sat Bimas Polresta Magelang, dan jabatan baru sebagai Kapolsek Kajoran. AKP Slamet Mulyanto, S H., M.M. jabatan lama Kapolsek Grabag, jabatan baru Kasat Resnarkoba Polres Wonogiri Polda Jateng. Sementara AKP Bunyamin semula menjabat Kasubagdalops Bag Ops Polresta Magelang, jabatan baru sebagai Kapolsek Grabag Polresta Magelang.

    Dalam kesempatan itu, Kapolresta Magelang mengungkapkan, selamat atas jabatan yang diterima para Perwira.

    Kapolresta berharap, para pejabat baru tidak perlu penyesuaian tapi langsung melaksanakan tugas dan memberikan pelayanan kepada masyarakat.

    “Karena (pelayanan) itu yang diinginkan masyarakat. Apalagi akan digelar Pilkada, untuk menggiatkan Harkamtibmas di lingkungan kerja masing-masing. Selalu jalin dan jaga sinergitas guna menjaga situasi selalu kondusif, ” harap Kombes Pol Mustofa. (Humas)

    magelang jateng polresta magelang pimpin sertijab
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Ciptakan Lingkungan Kerja Yang Nyaman, Anggota...

    Artikel Berikutnya

    Kompak, Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Bantu...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Prajurit TNI Dan ADF Laksanakan Latihan Operasi Evakuasi Non Kombatan
    Panglima TNI Hadiri Rakornas Penyelenggaraan Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah Tahun 2024
    24 Personel TNI Terima Penghargaan Dari  Philippine Air Force
    TNI AL Gelar Latihan Bersama Dengan Russian Navy Di Surabaya
    Korem 012/TU Sosialisasikan Pendaftaran Bintara TNI AD Gelombang II, Gratis dan Terbuka Untuk Semua

    Ikuti Kami